KEIKUTSERTAAN PURWOKERTO UTARA MEMERIAKAN HARI JADI KE-452 KABUPATEN BANYUMAS
Purwokerto Utara, memeriahkan hari jadi Ke-452 kabupaten Banyumas dengan berjalan dari halaman pendopo Wakil Bupati sampai dengan ke halaman Pendopo Bupati mengikuti Kirab Pusaka dengan semboyan “NYAWIJI HANGGAYUH MUKTI KANTI LAKU INGKANG TATAG, TETEG LAN TUTUG” yaitu bersatu dalam meraih hidup Adil, Makmur dan Sejahtera, melalui penyelenggaraan pemerintahan yang punya tekad pemberani,inovatif, jujur dan memegang teguh peraturan, dan tuntas dalam setiap menyelesaikan pekerjaan.
Kirab pusaka Purwokerto Utara diikuti Camat Purwokerto Utara Dra. Erny Indriastuty, M.M., Danramil, Kapolsek, Dinas Niveo, KUA, SKB, Penyuluh KB, Para Kepala Sekolah SD, Sekolah SMK N 3 Purwokerto dan SMP N 9 Purwokerto, Pejabat Struktural Kecamatan dan Kelurahan, Ketua TP PKK Sekecamatan Serta Masyarakat sebanyak 100 orang. Peserta menggunakan Kebaya Mekak Banyumasan, Batik Banyumasan Corak “Serayu Merah” melambangkan bahwa kecamatan Purwokerto Utara berpegang teguh pada Budaya Banyumasan dan dipercantik dengan memakai payung warna merah.
Pendukung kirab pusaka purwokerto utara adalah musik kolaborasi alat tradisional dan modern yang merupakan suatu harmonisasi hubungan gerak langkah antara Pemerintah, Masyarakat dan Dunia Usaha dalam pembangunan di Kecamatan Purwokerto Utara, dan BAWOR melambangkan kedekatan warga dengan pemerintah, serta iring iringan dayang-dayang dan pembawa pataka empat gunungan, serta pembawa pataka nomor urut C.24 oleh para siswa SMP Negeri 3 dan SMP Negeri 9 Purwokerto, dan selesai sampai finish di alun-alun purwokerto pukul 16.15 WIB masih dengan tetap semangat dan penuh kekompakan.
SELAMAT HARI JADI Ke- 452 KABUPATEN BANYUMAS
"BANYUMAS, TATAG, TETEG, TUTUG"