MANFAAT DANA KELURAHAN BAGI KESEJAHTERAAN MASYARAKAT
Bebas Banjir Berkat Dana Kelurahan
“Mengawal Dana Kelurahan Semester I Tahun 2020
di Wilayah Kecamatan Purwokerto Utara”
Kecamatan Purwokerto Utara adalah salah satu diantara 27 Kecamatan di Kabupaten Banyumas yang mempunyai wilayah keseluruhannya merupakan kelurahan. Wilayah Kecamatan Purwokerto Utara meliputi 7 (tujuh) kelurahan, yaitu Purwanegara, Bancarkembar, Sumampir, Pabuwaran, Grendeng, Karangwangkal, dan Bobosan. Secara geografis Kecamatan Purwokerto Utara berada di jalur wisata Purwokerto-Baturraden. Di wilayah Kecamatan Purwokerto Utara terdapat beberapa Perguruan Tinggi baik negeri maupaun swasta, diantaranya Unsoed Purwokerto, IAIN, Stikom.
Lokasi kegiatan hari ini adalah lokasi pembangunan infrastruktur yang berada di Kelurahan Purwanegara yang bersumber dana kelurahan yang dilaksanakan pada Semester I Tahun 2020. Penggunaan dana kelurahan Purwanegara pada Semester I difokuskan di 3 (tiga) titik, yang secara kebetulan bertema saluran air (drainase) yang ketiganya bermuara di sungai. Latar belakang prioritas pembangunan saluran air adalah meminimalisir dampak banjir (luapan air) terutama pada saat turun hujan. Menurut sebagian warga yang bertemu saat monev, mengaku sangat senang adanya pembangunan saluran air dengan dana kelurahan, sehingga saat ini manakala hujan lebat pun air tidak lagi masuk ke dalam rumah.
Kegiatan monev pembangunan dengan dana kelurahan yang dilaksanakan pada Hari Senin tanggal 20 Juli 2020 diawali kordinasi dengan Forkompimcam terkait teknis pelaksanaanya. Pelaksanaan kegiatan dipimpin Camat Purwokerto Utara, Agus Anggraito, AP,M.Si. diikuti Tim monev Kecamatan Purwokerto bersama unsur Forkompimcam baik dari Polsek maupun Koramil. Keterlibatan 3 (tiga) pilar dalam pelaksanaan monev diharapkan akan memberikan masukan yang sifatnya membangun demi kebaikan di masa mendatang. Adanya kegiatan monev diharapkan pelaksanaan pembangunan infrastruktur Semester I sesuai dengan perencanaan yang telah ditetapkan dan meminimalisir penyimpangan. Dalam pelaksanaan monev di lapangan, Agus Anggraito menyampaikan antara lain, memberikan masukan kepada pelaksana pekerjaan untuk menyempurnakan pekerjaan yang dinilai kondisinya cukup membahayakan untuk anak kecil (lobang buangan air terlalu lebar) dan memberikan saran untuk kegiatan pembangunan apabila di kemudian hari kembali mengerjakan kegiatan pembangunan infrastruktur di wilayah Kecamatan Purwokerto Utara harus mengutamakan kualitas sesuai ketentuan. Pihak pelaksana siap untuk menyempurnakan.
Dalam kesempatan yang sama, Agus yang melihat kondisi di sekitar lokasi pembangunan bronjong sungai, juga memberikan masukan saran kepada Ibu Lurah Purwanegara dan perangkat kelurahan agar dalam perencanaan pembangunan yang menggunakan dana kelurahan focus kepada penyelesaian masalah-masalah yang langsung bersentuhan dengan kepentingan orang banyak.
Hasil monev yang dilaksanakan hari ini memberikan gambaran implementasi pembangunan yang dilaksanakan di Kelurahan Purwanegara pada Semester I Tahun 2020. Menurut Agus, dengan melihat hasil monev Semester I, Kelurahan Purwanegara dinilai sudah siap untuk melanjutkan pelaksanaan pembangunan infrastruktur pada Semester II Tahun 2020. Harapanya, dengan pembangunan yang tepat sasaran, tepat waktu, akan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
#dakeldikelolatepat
#perangkatselamat
#wargasejahtera
#purwanegarahebat
#purwokertoutaramesthikuat
Purwokerto, 20 Juli 2020