Pemantauan Stok Ketersediaan Bahan Pokok dan Penting (Bapokting) di Kecamatan Purwokerto Utara

Pemantauan Stok Ketersediaan Bahan Pokok dan Penting (Bapokting) di Kecamatan Purwokerto Utara

PURWOKERTO UTARA, Team FKDM (Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat) Kecamatan Purwokerto bersama Forkompincam dan lintas sektor serta BPOM melaksanakan giat operasi menjelang Hari Raya Idhul Fitri. Kegiatan dilaksanakan pada hari Jum'at, 14 April 2023 mulai pukul 09.00 sampai selesai. Kegiatan ini untuk memantau ketersedian stok barang di pasar maupun minimarket menjelang hari Lebaran.

Hadir dalam kegiatan tersebut Wakapolsek Purwokerto Utara, AKP Inayati bersama anggota 3 orang, Sekretaris Kecamatan Purwokerto Utara, Dra. Pindah Listiyani, Kasi Trantib, Jasun, S.Kep., M.M, puskesmas Purwokerto Utara, perwakilan BPOM ( Winanto dan Albert ), Team FKDM kecamatan 5 orang serta perwakilan dari kelurahan.

Team dibagi untuk 3 tempat yaitu Pasar Glempang, Alfamart jl HR Bunyamin, Indomaret Jl HR Bunyamin. Masing-masing team terdiri dari 6 sampai 7 orang.

Hasil dari pemantauan di lapangan bahwa untuk stok sembako seperti, beras, telur dan minyak relatif aman untuk hari raya Idhul Fitri aman. Untuk harga bahan pokok masih relatif stabil. 

Dalam pemantauan masih ditemukan makanan yang masih menggunakan perwarna kain/ tekstil jenis rodamin B ( kerupuk). Masih ditemukan beberapa produk makanan belum memiliki izin PIRT dan tidak ditemukan makanan yang rusak dan kadaluarsa.(P)

Related Posts

Komentar